SEMBILAN ORANG DOSEN FPSD MENGIKUTI KONGRES AP2SENI SE INDONESIA

Sebanyak Sembilan orang dosen Fakultas Pendidikan Seni dan Desain (FPSD) UPI, pada hari Rabu, tanggal 5 April 2017 bertolak menuju Universitas Negeri Manado. Kesembilan dosen FPSD UPI tersebut akan mengikuti kegiatan Kongres Asosiasi Program Studi Pendidik Seni Drama, Tari dan Musik (AP2Seni) se-Indonesia yang diselenggarakan pada tanggal 5-8 April 2017. Kesembilan dosen tersebut adalah: Frahma Sekarningsih, M.Si., Dr. Dewi Suryati, S.Sn. M.Pd., Dewi Karyati, M.Pd., Suwardi Kusmawardi, S.Kar. M.Sn., Dr. Heni Komalasari, S.PdM.Pd., Drs. Agus Firmansah, M.Pd., Dr. Sandie Gunara, M.Pd., Agus Budiman, M.Pd., dan Ria Sabaria, M.Pd.

Dekan FPSD UPI menyatakan bahwa, keikutsertaan dosen FPSD dalam kegiatan kongres tersebut merupakan salah satu upaya untuk mengembangkan silaturahmi akademik dan bertukar pengalaman dengan dosen-dosen seni dari universitas lain. Upaya ini bertujuan untuk pemberdayaan, pemanfaatan, dan peningkatan sumber daya pendidik, serta untuk dapat memberi  masukan terhadap perkembangan pendidikan seni di Indonesia.