Fakultas Pendidikan Seni dan Desain (FPSD) UPI yang berdiri pada tanggal 9 September 2014, mulai tanggal 25 November 2016 berhak menyandang predikat fakultas yang tersertifikasi ISO 9001:2008. Tim Audit Eksternal dari URS Service Jakarta menyataka bahwa FPSD UPI sesuai dengan prosedur dan ketentuan, dinilai layak untuk memperoleh sertifikat tersebut.

Diperolehnya sertifikat ISO 9001:2008, merupakan buah kerja keras seluruh warga FPSD, yang sudah melakukan persiapan sejak tahun 2015, serta pendampingan yang sungguh-sungguh dari Satuan Penjaminan Mutu (SPM) UPI.

Dalam acara closing meeting yang dihadri Wakil Dekan I selaku Management Representative, Wakil Dekan II, Kepala Bagian Tata Usaha selaku Document Controller, para Ketua Departemen, para Kasubbag serta Pokja ISO di lingkungan FPSD UPI, sementara Dekan FPSD yakni Dr. Zakarias S. Soeteja, M.Sn. berhalangan hadir karena dalam waktu yang bersamaan sedang mengikuti rapat dengan Senat Akademik. Wakil Dekan I atas nama pimpinan fakultas menyatakan rasa gembira dan berterima kasih kepada seluruh keluarga besar FPSD sudah bekerja keras melakukan persiapan dan membenahi administrasi di unit kerja masing-masing, serta beliau berharap agar ISO ini dapat berjalan sesuai dengan prosedur dan ketentuan yang berlaku, sehingga aktivitas  di lingkungan FPSD dapat berjalan dengan baik dan terdokumentasi secara tertib dan lancar. Wakil Dekan juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada Tim Auditor dari URS Service Jakarta, serta konsultan ISO Ir Adnan yang sudah membantu dalam persiapan dan proses audit yang berjalan dengan tertib dan lancar. Wakil Dekan I berharap dengan diperolehnya sertifikat ISO 9001:2008, pelayanan yang diberikan semakin meningkat dan dapat memberikan kepuasan kepada pelanggan.

Setelah acara closing meeting ISO 9001:2008 di lingkungan FPSD UPI selesai , acara dilanjutkan dengan photo bersama pimpinan fakultas, pimpinan departemen, serta anggota Pokja ISO FPSD bertempat di lobi utama Gedung FPSD UPI.