KUNJUNGAN SMKN 3 TASIKMALAYA KE PRODI DESAIN KOMUNIKASI VISUAL FAKULTAS PENDIDIKAN SENI DAN DESAIN UNIVERSITAS PENDIDIKAN INDONESIA

Evano, Bandung (10/08), Prodi Desain Komunikasi Visual Fakultas Pendidikan Seni dan Desain Universitas Pendidikan Indonesia mendapatkan kunjungan dari SMKN 3 Tasikmalaya pada tanggal 10 Agustus 2023.

Siswa dan siswi jurusan DKV dari SMKN 3 Tasikmalaya berkunjung ke Prodi Desain Komunikasi Visual Universitas Pendidikan Indonesia dalam rangka program sekolah untuk kelas industri yang diselenggarakan SMKN 3 Tasikmalaya.

Potret siswa SMKN 3 Tasikmalaya yang berkunjung ke Fakultas Pendidikan Seni dan Desain Universitas Pendidikan Indonesia pada tanggal 10 Agustus, 2023.

Kedatangan  guru dan siswa dari SMKN 3 Tasikmalaya disambut dengan antuasisme yang tinggi dari pihak Prodi DKV UPI dan pihak FPSD UPI. Jajaran guru dan siswa dari SMKN 3 Tasikmalaya diarahkan untuk mengikuti sosialisasi mengenai Prodi Desain Komunikasi Visual Fakultas Pendidikan Seni dan Desain di Ruang Gambar FPSD yang berada di Lantai 1 Gedung 3 FPSD UPI.

Kegiatan sosialisasi mengenai Prodi DKV UPI kepada jajaran guru dan siswa dari SMKN 3 Tasikmalaya dihadiri perwakilan dari FPSD UPI yaitu Dr. Trianti Nugraheni, M.Si. selaku Wakil Dekan I Bidang Akademik FPSD UPI. Arief Johari, ST, M.Ds. selaku Kepala Prodi Desain Komunikasi Visual FPSD UPI beserta jajaran dosen dan staff dari Prodi DKV UPI turut berpartisipasi dalam kegiatan sosialiasi ini.

Potret siswa SMKN 3 Tasikmalaya yang berkunjung ke Fakultas Pendidikan Seni dan Desain Universitas Pendidikan Indonesia pada tanggal 10 Agustus, 2023.

Sesi sosialiasi dan pemaparan materi dari Prodi DKV UPI diakhiri dengan pemberian cinderamata oleh Prodi DKV FPSD UPI kepada kepala sekolah SMKN 3 Tasikmalaya, Drs. H.Endang Zenal, M.Ag. sebagai bentuk apresiasi kepada SMKN 3 Tasikmalaya yang telah berkunjung ke Prodi DKV FPSD UPI.

“Kami merasa bangga dan senang bekerja sama dengan Program Studi Desain Komunikasi Visual di Universitas Pendidikan Indonesia. Kerjasama ini telah memberikan peluang yang luar biasa bagi siswa-siswa kami dalam mengembangkan kreativitas dan potensi di bidang desain.,” ungkap Drs. H.Endang Zenal, M.Ag. selaku kepala sekolah SMKN 3 Tasikmalaya.

Potret penyerahan cinderamata dari pihak DKV UPI kepada pihak SMKN 3 Tasikmalaya di Fakultas Pendidikan Seni dan Desain pada tanggal 10 Agustus, 2023.

Kegiatan pemaparan mengenai DKV sebagai program studi di FPSD UPI oleh Kaprodi DKV UPI dilanjutkan dengan pemaparan kegiatan organisasi mahasiswa DKV UPI oleh HIKAVI UPI, pemaparan organisasi multimedia kreatif oleh Isola Digital Media, dan diakhiri dengan pemaparan mengenai kehidupan di DKV UPI dari pandangan mahasiswa Prodi Desain Komunikasi Visual UPI.

Potret pematerian oleh mahasiswa dari DKV UPI kepada siswa/I SMKN 3 Tasikmalaya di Fakultas Pendidikan Seni dan Desain pada tanggal 10 Agustus, 2023.

Selepas sosialisasi, para siswa dan siswi SMKN 3 Tasikmalaya dipandu oleh HIKAVI UPI untuk berkeliling di FPSD UPI dan dilanjutkan dengan berkeliling kampus UPI Bumi Siliwangi.

Potret bersama SMKN 3 Tasikmalaya bersama mahasiswa dari Prodi DKV FPSD UPI pada tanggal 10 Agustus, 2023.