Lomba Lukis Tema Budaya

Organize of Event

 

PERSYARATAN, KETENTUAN & PROSEDUR LOMBA LUKIS 70 THN. RI-RRT 2020

Persyaratan & Ketentuan:

  1. Peserta lomba lukisan dapat berasal dari semua negara dan berbagai usia.
  2. Peserta wajib mengisi formulir pendaftaran, melampirkan copy passport/akte kelahiran serta melampirkan foto berukuran 3 cm x 4 cm.
  3. Ukuran dan bentuk lukisan mengikuti salah satu ketentuan berikut : Portrait A3 atau Landscape A3 (297 mm x 420 mm). Media lukisan bebas, bisa berupa cat minyak, akrilik, cat air dll, dan diatas kanvas, kertas dllnya. Lukisan bertemakan Kebudayaan Indonesia dan Tiongkok.
  4. Lukisan harus dilukis tanpa bantuan digital.
  5. Semua lukisan harus diberi judul.
  6. Semua lukisan harus diberi nama pelukisnya pada lukisannya.
  7. Lukisan yang telah dikirimkan kepada panitia adalah sepenuhnya menjadi hak milik penyelenggara dan tidak dikembalikan.
  8. Lukisan dapat dikirim kepada panitia paling lambat tanggal 28 Februari 2020, (sesuai dengan cap postal), keterlambatan penerimaan lukisan tidak akan diterima.
  9. Hasil penilaian dewan juri adalah mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.

Kategori & Standar Penilaian:

  Prosedur Pendaftaran:

  1. Mengisi Formulir Pendaftaran Lomba Lukis 70 thn. RI-RRT 2020.
  2. Melengkapi persyaratan dokumen yang tertera dalam Formulir Pendaftaran Lomba Lukis 70 thn. RI-RRT 2020.
  3. Mengirim Karya dan dokumen pendamping sebelum 28 Februari 2020.

 Hadiah & Penghargaan:

  1. Semua lukisan unggulan dengan predikat Gold akan ditampilkan di pameran lukisan budaya di beberapa kota di Indonesia dan di Tiongkok.
  2. Semua lukisan unggulan dengan predikat Gold, Silver, Bronze akan diterbitkan di dalam Buku Award Winning Works 2020 yang akan didistribusikan secara luas sepanjang tahun perayaan 70 tahun Persahabatan RI dan RRT di tahun 2020.
  3. Semua peserta yang lukisannya mendapat predikat Gold, Silver, Bronze dan Merit akan mendapatkan Sertifikat Partisipasi dari Panitia Lomba Lukis 70 thn. RI-RRT 2020.

 Keterangan lainnya:

  1. Keterangan lebih lanjut dapat menghubungi Yayasan Musik Jakarta di nomor telephone: +62 21 5389148
  2. Semua email dikirim ke info.lukis@yayasanmusikjakarta.org

Download Formulir dan Persyaratan

Don’t miss !

Please contact our Information and Reservation Office below
info@yayasanmusikjakarta.org
+62 21 5389148 -|- +62 21 5389150