SATUAN AUDIT INTERNAL MELAKUKAN PENDAMPINGAN DI FPSD

Sesuai dengan surat tugas  dari Rektor UPI, SAI melakukan kunjungan ke unit-unit kerja untuk melakukan  pendampingan dan pengawalan penggunaan anggaran baik yang sedang berjalan maupun hal lain apabila ada permasalahan. Pernyataan tersebut disampaikan oleh anggota Satuan Audit Internal (SAI) saat berkunjung ke Fakultas Pendidikan Seni dan Desain (FPSD), hari Jum’at (20/4/2018).

Tim SAI diterima oleh Wakil Dekan Bidang Keuangan dan Sumber Daya Dr. Trianti Nugraheni, M.Si, didampingi Kepala Bagian Tata Usaha Asep Supandiman, S.Pd.M.M.Pd, serta Kepala Sub Bagian Keuangan dan Kepegawaian Sudrajat Permana, S.Pd, Kepala Sub Bagian Umum dan Perlengkapan Nanan Husnan, S.Sos,  Bendahara Pembantu Anggaran dan Belanja Pengeluaran (BPABP) Basuki Rahmad, A.Md. dan Sekretaris Departemen Pendidikan Musik Dr. Sandie Gunara, M.Pd. Wakil Dekan Bidang Keuangan dan Sumber Daya FPSD dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih atas kehadiran Tim SAI di FPSD, sehingga penggunaan dana di FPSD dapat terkendali dan  penggunaan anggaran di FPSD dapat berjalan dengan baik sesuai dengan ketentuan.