UJIAN KETERAMPILAN  SBMPTN

Sebanyak 1210 orang calon mahasiswa yang mendaftar ke Departemen yang ada di lingkungan Fakultas Pendidikan Seni dan Desain (FPSD) UPI, dari Jalur Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN), pada hari Rabu dan Kamis, tanggal 17 dan 18 Mei 2017, mengikuti ujian keterampilan. Dari jumlah tersebut 388 orang mendaftar ke Departemen Pendidikan Seni Rupa, 218 orang ke Departemen Pendidikan  Tari dan 604 orang ke Departemen Pendidikan Musik.

Khusus di Departemen Pendidikan Tari dan Departemen Pendidikan Seni Musik selain ujian keterampilan, juga dilakukan wawancara  bersama dosen  penguji dari kedua departemen.

                                 

Pelaksanaan ujian keterampilan ini merupakan bagian dari proses seleksi Perguruan Tinggi Negeri untuk bidang seni.

Dekan FPSD UPI Dr Zakarias S. Soeteja, M.Si  dalam pernyataannya   berharap agar proses seleksi dapat berjalan dengan lancar dan mendapatkan calon mahasiswa  terbaik untuk menjadi mahasiswa FPSD UPI. (a.s fpsd)