Upacara bendra tanggal 17 Februari 2017, yang bertempat di halaman Gedung FPSD-B selain diikuti oleh para dosen dan tenaga kependidikan FPSD. Bertindak sebagai Pembina upacara Dekan FPSD UPI, Dr. Zakarias S Soeteja, M.Sn. Sebagai petugas upacara pada bulan Februari 2017 adalah Departemen Pendidikan Seni Tari. Upacara bendra kali ini diikuti pula oleh dua orang mahasiswa dari Departemen Pendidikan Seni Rupa. Kedua mahasiswa tersebut adalah Dian Fadilah dan Iwan Kurnia, yang akan menyerahkan tropi kepada Dekan FPSD setelah berhasil mengikuti Lomba karya Tulis Ilmiah Mahasiswa Tingkat Nasional di Universitas Muhammadiyah Makassar, dan berhasil menjadi juara pertama. Dalam lomba tersebut anggota kelompoknya terdiri dari tiga orang, selain Dian Fadilah dan Iwan Kurnia anggota yang lainnya yaitu Rina Sartika yang tidak dapat hadir karena sedang melaksanakan Praktik Pengalaman lapangan (PPL)