Realisasi atau implementasi Kerjasama antara Program Studi Pendidikan Seni Musik (PSM), Fakultas Pendidikan Seni dan Desain UPI dengan Dinas Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Pandeglang Provinsi Banten akhirnya terlaksana pada tanggal 12 dan 13 Desember 2023. Penandatangan kontrak Kerjasama itu sendiri ditandatangai oleh kaprodi Pendidikan seni musk Dr. Dody M.Kholid, S.Pd.,M.Sn dengan kepala bidang pembinaan SMP yaitu H.Kamir S.IP., M.Si pada tanggal 25 mei 2023 di kantor Dinas Pendidikan Kab. Pandeglang yang disaksikan oleh staff dinas Pendidikan kab.Pandeglang, dosen-dosen Prodi PSM dan guru-guru MGMP Seni Budaya kab.pandeglang. Isi dari Kerjasama itu sendiri berhubungan dengan pengembangan dan pengayaan Pendidikan dan pertunjukan di kabupaten Pandeglang. Program-program Kerjasama tersebut adalah bentuk Seminar, Penyelenggaraan Pertunjukan Seni, workshop penulisan dan penerbitan artikel karya ilmiah (terutama ditujukan untuk guru-guru dilingkungan Pendidikan kabupaten pandeglang) serta dosen-dosen yang terlibat dalam Tridharma Perguruan tinggi.

Pada pelaksanaanya, secara teknis dilapangan Prodi PSM dibantu oleh MGMP (Musyawarah Guru Mata Pelajaran) Seni Budaya SMP kabupaten Pandeglang. Kegiatan pertama dalam realisasi Kerjasama yang terlaksana adalah workshop untuk para guru-guru di wilayah Pandeglang. Namun, meskipun diperuntukan untuk guru-guru di wilayah Pandeglang ternyata keikut sertaan guru di wilayah lain pun banyak yang terlibat dalam kegiatan ini misalnya dari Guru-guru di wilayah Tangerang, Serang, Bayah, dan lain-lain. Selain itu, peserta juga bukan hanya dari kalangan pendidik saja tetapi banyak juga dari para kalangan seniman serta para pemangku kebijakan (terutama perwakilan dari dinas Pendidikan). Hal ini menunjukan bahwa peran Perguruan tinggi masih sangat dibutuhkan di masyarakat untuk pengembangan kompetensi dan keilmuan oleh guru-guru, birokrat maupun para seniman.

Seminar dan Worksop diselenggarakan di Aula Dinas Pendidikan Kab. Pandeglang dengan judul “Eksistensi Pendidikan Seni Budaya dalam Masyarakat Sekolah di Era 4.1”. Adapun pemateri seminar yaitu Febbry Cipta, M.Pd dan Drs. Tono Rachmad,M.Pd serta pemateri workshop oleh Dr. Rita Milyartini, M.Si dan Dr. Henry Virgan, M.Pd. Keterlibatan dan ketertarikan para peserta workshop pada kegiatan ini terlihat dari antusiasnya peserta mengikuti arahan serta materi yang disampaikan oleh para nara sumber yang dipresentasikan melalui metode, pendekatan serta strategi yang menarik sehingga terasa tidak membosankan bahkan para peserta dengan serius mempraktekan semua materi yang diberikan dengan disertai humor-humor yang diberikan pemateri dan peserta. Ini tercermin juga daribeberapa komentar para peserta yang menginginkan kelanjutan dari kegiatan ini serta beberapa MGMP kabupaten yang lain meminta Prodi PSM untuk menyeleggarakan kegiatan serupa pula di daerah mereka, baik untuk guru-guru tingkat SMP maupun untuk guru-guru di tingkat SMU.

Oleh sebab itu lah, maka Prodi Pendidikan Seni Musik bertekad untuk melanjutkan kegiatan ini di beberapa wilayah lainya. Selain untuk berbagi pengalaman dan ilmu juga untuk menjalin silaturahmi degan dinas-dinas terkait, guru serta para seniman. Hal ini juga berkaitan dengan evaluasi kontrol keterserapan lulusan dan kebermanfaatan, kesesuaian dan tepat guna kurikulum PSM di masyarakat sekaligus sebagai masukan untuk perbaikan kurikulum di masa yang akan datang berdasarkan kebutuhan di masyarakat dan studi di  lapangan.